7 Bekal Camping Keluarga yang Simpel

makanan camping keluarga

Update Terakhir: 25 Desember 2023 oleh Adha Susanto

Estimasi waktu baca: 4 menit

Suasana santai dan udara segar berpadu dengan bekal makanan enak dan sehat menambah keharmonisan keluarga saat camping di kaki gunung.

Tak heran jika camping selalu menjadi pilihan liburan keluarga yang ingin mendapatkan suasana rileks.

Agar liburan keluarga lebih asik, persiapan bekal makanan saat camping perlu terinci dengan teliti.

Ini karena tempat camping yang menjadi lokasi liburan mempunyai fasilitas serba terbatas. Persiapan selengkap mungkin dari bahan dan peralatan makan perlu kita siapkan jauh hari.

Bahan-bahan yang kita bawa sebagai bekal pun bermula dari perencanaan mau masak apa nantinya di tempat camping.

Oleh karenanya kami mencoba menghimpun rekomendasinya untuk Anda.

Baca Juga:

Bekal camping keluarga

Pada dasarnya semua bahan dan seperangkat perlengkapan memasak saat camping tergantung selera keluarga. Jika ingin membawa bahan, peralatan, dan biaya yang tidak banyak, menu makanan yang kami rekomendasikan bisa Anda coba.

Bakwan sayur

Setibanya di lokasi camping siang atau sore hari, dan kegiatan pertama yang pasti dilakukan adalah mendirikan tenda. Kemudian, menyusun peralatan memasak karena sudah hampir masuk jam makan siang atau malam.

Tak banyak yang perlu disiapkan, khususnya untuk kudapan pendamping makanan utama. Bakwan sayur bisa menjadi pelengkap santainya suasana camping.

Terlebih jika suasana sore hari ketika langit sedang bergelut menuju malam.

Jagung, kol, wortel, dan daun bawang sudah cukup untuk menjadi bahan untuk membuat kudapan kesukaan masyarakat Indonesia, yaitu bakwan sayur.

Telur

bekal camping keluarga
Bekal Makanan Camping Keluarga – Freepik

Bekal camping satu ini pun tak pernah terlupakan oleh anak Pramuka hingga keluarga. Karena telur menjadi bekal kemah yang serba guna untuk mengolah berbagai menu masakan di camping keluarga atau kemah Pramuka.

Seperti yang kita kenal, tanpa telur mie instant di perkemahan rasanya kurang lengkap. Ketika hendak membuat kudapan untuk santai saat sore dan malam hari juga bisa memanfaatkan telur.

Telur gulung pun menjadi kudapan favorit dari anak-anak hingga orang dewasa. Cara membuat dan peralatan pun mudah untuk kita siapkan.

Anda hanya perlu mengaduk telur dengan menambahkan sedikit air dan penyedap rasa. Kemudian, goreng telur pada minyak panas dan gulung dengan tusuk sate yang sudah tersiapkan.

Bekal buah segar di camping keluarga

Vitamin dan mineral dalam buah segar menjadi bekal makanan sehat di kemah keluarga. Buah segar dengan harga murah atau mahal pun mempunyai kandungan gizi yang sama. Pisang, buah naga, apel, dan jeruk pun cukup untuk menyegarkan tubuh di pagi hari yang cerah khas pegunungan.

Ubi ungu

Tak untuk dilupakan, kebutuhan karbohidrat dari ubi ungu rebus menjadi teman seimbang saat menikmati teh hangat.

Rasa khas ubi ungu mempunyai manfaat baik bagi pencernaan, imunitas, dan menjaga berat badan Anda. Oleh karenanya bekal ubi ungu saat camping keluarga menjadi pilihan menu masakan yang berkualitas.

Bekal ikan makarel saus tomat di camping keluarga

Bisa Anda hidangkan saat malam atau pagi, atau bisa pula kedua-duanya. Ikan makarel saus tomat atau pedas dapat memenuhi kebutuhan protein tubuh yang tinggi.

Pilihan jenis ikan makarel dalam kemasan kaleng pun bervariasi. Anda bisa menyesuaikannya dengan selera dan anggaran bahan yang tersedia.

Baca Juga: Beda Ikan Makarel dan Sarden Apa Aja? Kenali Cirinya!

Sayur sop

Kol, daun bawang, dan wortel yang tersisa saat mengolah bakwan sebagai kudapan santai di sore hari dapat termanfaatkan sebagai isian sayur sop.

Untuk menambah cita rasa sayur sop, Anda bisa menambahkan potongan bakso ayam atau daging yang sengaja telah tersiapkan untuk bekal camping keluarga. Serta tak lupa menambahkan bumbu dapur keluarga, agar lebih segar dan sedap ketika tersentuh oleh lidah.

Baca Juga:

About Adha Susanto

Senior Rover Scout of Diponegoro University

View all posts by Adha Susanto →