3+ Alasan Menarik Kenapa Orang Suka Berkemah

kenapa orang suka berkemah

Update Terakhir: 29 Mei 2022 oleh Adha Susanto

Pergi ke suatu tempat untuk mencari ketenangan dan cerita adalah dua dari berbagai macam alasan kenapa sebagian orang suka berkemah. Tapi adakah hal lain yang membuat orang suka kegiatan kemah? Berikut pengalaman menarik yang kami rangkum dari teman – teman yang hobi banget berkemah.

Berkemah merupakan satu dari berbagai macam kegiatan outdoor yang dapat menciptakan momen – momen indah. Sepeti momen masak bersama, tenda yang rembes saat hujan deras, dan lain – lain.

Karena menyimpan momen hingga kenangan yang indah kemah pun menjadi hobi bagi sebagian orang. Lalu mengapa sebagian orang menyukai hobi ini?

Untuk selengkapnya tetap simak artikel singkat berikut ini ya.

Baca Juga:

Kenapa orang suka berkemah?

Umumnya setiap orang yang senang dengan suatu hal pasti memiliki alasan tersendiri. Demikian pula dengan seseorang yang mempunyai hobi berkemah.

Namun, ada tiga alasan menarik yang kami rangkum dan cocok banget untuk Anda yang kemungkinan mempunyai alasan yang sama.

Mencari cerita

Dari semua bentuk kegiatan, berkemah menjadi tempat untuk menciptakan banyak cerita. Karena untuk memulai kegiatan ini perlu persiapan yang cukup panjang. Jadi cerita yang dapat dihasilkan pun cukup panjang.

Apalagi rencana kegiatan berkemah akan teragendakan dengan teman dan tempat camping yang berbeda. Pastinya cerita baru akan terproduksi dengan menarik dan akan memberikan kesan berbeda.

Perjalanan cerita berkemah umumnya bermula dari sebuah pengalaman setiap orang. Yang kemudian bertemu dalam suatu perjalan yang sama yakni menuju tempat perkemahan. Mereka pun menemukan sebuah cerita pengalaman baru selama perjalanan dan saat berkemah.

Produksi cerita yang sifatnya abadi ini menjadi bagian penting dalam kehidupan setiap orang. Termasuk sebuah cerita yang menjadi alasan kenapa sebagian orang suka berkemah.

Karena denganbercerita yang menakjubkan seseorang akan bangga ketika suatu saat di minta menceritakan pengalaman menariknya. Khususnya tentang pengalaman berkemah.

suka kegiatan pengalaman dan hobi berkemah
Pengalaman berkemah

Mencari ketenangan

Mencari ketenangan dan kedamaian menjadi alasan kedua kenapa orang suka berkemah. Sebagian orang sangat percaya bahwa berkemah menjadi salah satu alternatif untuk sejenak merefresh pemikiran yang ekonomis. Serta mudah untuk di lakukan dan banyak manfaatnya.

Apalagi saat ini, camping menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat perkotaan untuk mencari suasana yang jauh dari keramaian. Serta sebagai gaya hidup sehat dari beban pikiran karena pekerjaan yang sangat padat.

Maka kegiatan berkemah menjadi alternatif untuk menjaga kesehatan tubuh yang efisien.

Baca Juga:

Pengagum alam

Viewnya bagus ngga?

Menjadi salah satu pertanyaan yang sering terlontarkan bagi para pengagum keindahan alam ketika memiliki rencana untuk berkemah.

Karena alasan lain kenapa orang suka berkemah adalah untuk menikmati indahnya alam yang penuh kedamaian dan kesejukan dalam hati.

Dan kini telah kita ketahui bersama berfoto dengan view yang indah kemudian mengunggahnya pada media sosial telah menjadi gaya hidup.

Sehingga view alam menjadi dasar untuk menentukan lokasi perkemahan yang ideal. Lalu membaginya ke sosial media untuk menjadi rekomendasi bagi teman – teman yang belum pernah mengunjunginya.

Anda tertarik dan suka kegiatan kemah. Yuk coba kunjungi beberapa destinasi tempat camping yang menarik berikut ini.

About Adha Susanto

Senior Rover Scout of Diponegoro University

View all posts by Adha Susanto →