7+ Julukan Baden Powell Selama Masa Hidupnya

julukan baden powell

Update Terakhir: 4 Juni 2024 oleh Adha Susanto

Memiliki nama asli Robert Stephenson Smyth Baden Powell. Bapak Pandu Dunia telah kita kenal sebagai seorang dengan sifat yang baik, cerdas, bijak, pemberani dan mengajarkan banyak kepanduan lainnya. Kita pun mengenal Baden Powell dengan berbagai macam julukan dari semasa sekolah hingga akhir perjalanan hidupnya yang memiliki arti tersendiri. Nah apa saja julukannya itu? Simak tujuh julukan dan gelar kehormatan bangsawan BP hanya pada artikel berikut ini.

Terlahir pada tanggal 22 Februari 1857 di London, Inggris dan meninggal dunia pada 8 Januari 1941 di Kenya. Bapak Pandu Dunia banyak mengajarkan hal – hal yang bermakna. Ajaran kepanduan dan prestasi – prestasi semasa hidupnya pun telah kita kenal dan aplikasikan dalam sikap seorang Pramuka yang ksatria.

Bahkan semasa hidupnya Baden Powell memiliki beberapa gelar kehormatan bangsawan dan julukan dari berbagai suku negara yang pernah ia kunjungi. Dan tentunya setiap julukan dan gelar yang melekat padanya memiliki arti yang melambangkan sikap dan prestasi dalam kehidupan kepanduan kesehariannya.

Julukan BP

BP atau beepe atau bipi menjadi sebuah julukan yang sangat terkenal. Karena julukan ini berasal dari seluruh pandu dunia.

Bathing-Towel julukan semasa sekolah untuk Baden Powell

Semasa sekolah di Chaterhouse bapak Pandu yang memiliki nama Ste atau Stephe atau Steevie atau juga Stephenson memiliki julukan Bathing-Towel.

Julukan Bathing-Towel memiliki arti bagi Baden Powell saat semasa sekolah. Yakni julukan yang mengartikan sebagai seorang pemalas, seperti handuk yang basah, terlihat lesu dan kurang bersemangat ketika pelajaran seni dan olaharaga.

Impeesa

Saat bertugas di Afrika Selatan, suku setempat memberikan sebuah julukan Impessa. Dalam bahasa lokal setempat Impessa berarti seekor serigala yang tidak pernah tidur.

M’hala Panzi

Karena memiliki cara menembak yang unik dan belum pernah terlihat sebelumnya oleh suku setempat. Yakni menembak dengan posisi tubuh berbaring ke tanah dan menembakkan senapannya dari antara kedua kaki yang terbuka lebar.

julukan bapak pramuka dunia baden poewell
Julukan Bapak Pramuka Dunia

Oleh karena itu Baden Powell mendapat julukan dari suku Zulu sebagai M’hala Panzi yang berarti seorang yang berbaring ketika menembak.

Katankye

Suku Ashanti yang melihat Bapak Pandu Dunia sering mengenakan topi besar menjadi inspirasi dasar untuk sebuah julukan. Akhirnya julukan Katankye atau si topi besar pun tersematkan pada Bapak Pandu ini.

Julukan Baden Powell sebagai Bapak Pandu Sedunia

Sebagai seorang yang bijak dan pemberani dengan berbagai pengalaman kehidupan yang berkesan dan berguna bagi banyak orang. Baden Powell mendapatkan julukan The Chief Scout of The World atau Bapak Pandu Pramuka Sedunia.

Lord of Gilwell

Merupakan gelar bangsawan dari Raja George V pada tahun 1929 dari Gilwell. Gilwell Park merupakan tempat pelatihan bagi para pemimpin pramuka internasional.

Baca Juga: Kegiatan Perkemahan Pramuka Penggalang

Order of Merit

Gelar lainnya yang berasal dari sistem kehormatan Inggris oleh Raja George V pada tahun 1937 adalah Order of Merit. Karena pada waktu itu Baden Powell memenangkan Hadiah Perdamaian Watteler dan menerima 28 gelar lainnya dari beberapa negara asing.

Sumber:

About Adha Susanto

Senior Rover Scout of Diponegoro University

View all posts by Adha Susanto →