10 TKK Pramuka Siaga

Update Terakhir: 6 Agustus 2024 oleh Abdul Jalil

Di salah satu materi Pramuka, kita mengenal yang namanya 10 TKK Pramuka Siaga. Apa itu Tanda Kecakapan Khusus (TKK) Pramuka Siaga? Kita akan bahas bersama-sama.

Tanda Kecakapan Khusus adalah bentuk penghargaan atas keterampilan atau kemampuan seseorang dalam bidang tertentu untuk anggota Pramuka Siaga.

Sebenarnya tanda kecakapan khusus ini tidak hanya untuk anggota di tingkat Siaga saja, melainkan Penggalang, dan Penegak.

Sebelum itu, mari kita ingat lagi apa arti Pramuka. Pramuka adalah singkatan dari “Praja Muda Karana”.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Pramuka adalah organisasi untuk pemuda yang mendidik para anggotanya dalam berbagai keterampilan, disiplin, kepercayaan pada diri sendiri, saling menolong, dan sebagainya

Sejatinya setiap anggota Pramuka terbagi menjadi beberapa tingkatan, seperti Siaga, Penggalang, Penegak, dan juga Pandega, sesuai dengan usia mereka.

Agar setiap anggota selalu bersemangat belajar untuk meningkatkan keterampilan, dan kemampuan khususnya anak-anak. Pramuka yang diwakili oleh pembina memberikan penghargaan berupa TKK Pramuka Siaga.

Baca juga: Manfaat Berkebun untuk Anak : Syarat TKK Juru Kebun Pramuka

Tanda Kecakapan Khusus Pramuka Siaga

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya. Tanda Kecakapan Khusus Pramuka Siaga adalah tanda penghargaan untuk anggota Pramuka Siaga yang berhasil mencapai sesuatu dalam bidang tertentu.

Anggota Pramuka Siaga biasanya berusia antara 7-10 tahun. Pada tingkat Siaga, Tanda Kecakapan Khusus yang memiliki hanya satu jenis. TKK ini berbentuk segitiga sama sisi dengan panjang sisi 3 cm dan tinggi 2 cm.

Gambar yang menunjukkan 10 TKK Pramuka Siaga yang perlu dikuasai
Tanda Kecakapan Khusus Pramuka Siaga – Brainly

Tanda Kecakapan Khusus Pramuka siaga, antara lain:

  1. TKK Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K).
  2. TKK Pengatur Ruangan
  3. TKK Pengamat
  4. TKK Juru Masak
  5. TKK Berkemah
  6. TKK Penabung
  7. TKK Penjahit
  8. TKK Juru Kebun
  9. TKK Pengaman Kampung
  10. TKK Gerak Jalan

Perlu kita ketahui, bahwa TKK Pramuka Siaga pada setiap anggota memiliki tanda kecakapan yang berbeda-beda.

Hal tersebut terjadi karena setiap anggota memiliki kemampuan, keterampilan, sikap, dan ketangkasan yang berbeda-beda.

Untuk jumlah TKK Pramuka Siaga, Penggalang, dan Penegak ada sangat banyak. Namun, setiap anggota pramuka minimal mempunyai 10 TKK.

Baca juga: Alasan Harus Memasak: TKK Juru Masak

About Abdul Jalil

Pandega "Anguilla Rostrata" di Racana Diponegoro

View all posts by Abdul Jalil →