Kursus Pramuka Dewasa: Jenis dan Pengertian

kursus-pramuka-dewasa

Update Terakhir: 15 April 2022 oleh Abdul Jalil

Dalam Gerakan Pramuka anggota Dewasa memiliki fungsi dan tugas yang berbeda – beda. Untuk dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik, maka seorang anggota harus mengembangkan kemampuan dan pengetahuannya. Salah satunya dengan mengikuti berbagai jenis kursus bagi Pramuka Dewasa. Seperti kursus Pamong Satuan Karya Pramuka, Andalan, dan Pengelola Dewan Kerja.

Tugas dan fungsi seorang anggota Dewasa dalam penyelenggaraan pendidikan Pramuka terbilang sangat penting. Karena anggota Dewasa lah yang dapat membimbing dan memberikan pengetahuan dan pengalamannya kepada kaum muda.

Karena begitu penting akan tugas dan fungsinya seorang anggota Dewasa perlu untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuannya.

Dan aksi nyata bagi seorang anggota Dewasa untuk meningkatkan penyelenggaraan pendidikan Pramuka adalah dengan mengikuti pendidikan dan pelatihan.

Melalui pendidikan dan pelatihan yang umumnya kita kenal dengan sebutan kursus Pramuka memiliki beberapa tujuan penting. Salah satunya adalah untuk membekali pengetahuan anggota Dewasa sebagai kader yang berperan penting dalam mendidik kaum muda.

Melalui program kursus di harapkan anggota Dewasa memiliki berbagai kemampuan agar dapat berperan serta bagi tercapainya tujuan Gerakan Pramuka.

Nah, lalu apa saja program Kursus Pramuka bagi anggota Dewasa? Simak dengan lengkap uraian berikut ini ya.

Baca Juga:

Kursus Pembina Pramuka Mahir

Program Kursus Pembina Mahir adalah salah satu program anggota Dewasa yang rutin terselenggarakan oleh Kwartir Cabang. Tujuannya untuk mencetak calon pembina yang bekerja dalam wilayah kerja cabang agar dapat membina peserta didik muda.

Pelaksanaan kursus Pramuka ini pun terdiri dari dua jenis jenjang yakni KMD dan KML.

Mahir Dasar (KMD)

Merupakan jenjang pertama bagi anggota Pandega dan Dewasa yang akan menjadi calon pembina anggota muda dalam Gudep.

Sebelum resmi menjadi pembina maka anggota yang telah menyelesaikan KMD harus menyelesaikan Narakarya I selama enam bulan. Tujuannya untuk mendapatkan Surat Hak Bina (SHB) dari Kwartir Cabang.

jenis kursus pramuka pembina mahir dasar
Kursus Pembina Mahir Dasar

Mahir Lanjutan (KML).

Setelah mengikuti KMD berarti anggota Pramuka Dewasa telah menyelesaikan salah satu syarat untuk mengikuti Kursus Lanjutan yakni KML.

Sistem pelaksanaannya pun tidak jauh berbeda. Anggota yang telah menyelesaikan KML selanjutnya harus melaksanakan tugas pengembangannya selama enam bulan.

Tugas pengembangan KML berlaku dalam naungan Gudep yang kemudian membuat laporan ke Kwarcab dalam bentuk Narakarya II.

Setelah menyelesaikan Narakarya II anggota Dewasa akan terlantik menjadi pembina dan mendapatkan SHB resmi dari Kwarcab. Serta berhak pula untuk mengenakan atribut Pembina Mahir yakni Pita dan Selendang sesuai golongannya.

Baca Juga:

Kursus Pelatih Pembina

Untuk menjamin ketersediaan Pelatih Pembina Pramuka maka kursus ini pun terprogram rutin oleh Kwarnas dan Kwarda untuk anggota Dewasa. Pelatihan ini pun terbagi dalam dua jenjang yang tidak dapat terpisahkan.

Tingkat Dasar (KPD)

Menjadi seorang pelatih pembina Pramuka yang handal dan berkompeten harus melewati serangkaian proses. Salah satunya telah menyelesaikan kursus Tingkat Dasar (KPD).

Ketika sudah menyelesaikan KPD pun anggota Dewasa harus melaksanakan tugas pengembangan Naratama I.

Tugas tersebut sebagai syarat wajib agar calon pelatih pembina dapat memperoleh surat hak latih (SHL). Serta sebagai syarat untuk mengikuti kursus yang lebih tinggi yakni Kursus Lanjutan (KPL).

Tingkat Lanjutan (KPL)

Program kursus KPL pun serupa dengan KPD. Yang mana anggota Pramuka Dewasa yang telah menyelesaikan kursus KPL selanjutnya mendapatkan tugas untuk menyelesaikan Naratama II. Sebagai syarat wajib untuk mendapatkan SHL.

Baca Juga:

Kursus lainnya

Jenis – jenis kursus bagi Pramuka Dewasa sangat beragam dengan fungsi dan tugasnya masing – masing. Namun, terdapat tiga rekomendasi kursus yang menarik untuk anggota Dewasa.

Pengelola Dewan Kerja

Kursus yang berfungsi untuk melatih anggota Dewan Kerja Penegak dan Pandega agar dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai staf pengelola.

Kursus Andalan Pramuka

Merupakan kursus yang khusus bagi Andalan untuk meningkatkan kinerja Andalan dalam mengelola Kwartir.

kursus pramuka andalan dan dewan pengelola kerja
Kursus Pramuka Andalan – Pramuka.id

Pamong Satuan Karya Pramuka

Salah satu jenis kursus yang menarik untuk anggota Pramuka Dewasa yang berminat menjadi Pamong Satuan Karya. Fungsi utamanya adalah untuk menyiapkan pembina sebagai tenaga pamong yang bertugas mengelola dan mengembangkan Saka.

kursus pamong satuan karya pramuka
Kursus Pamong Satuan Karya – pramukarek.or.id

Baca juga

About Adha Susanto

Senior Rover Scout of Diponegoro University

View all posts by Adha Susanto →